Assalaamu’alaikum warahmatullahi wabarakaatuh
Yang terhormat segenap
dewan juri.
Yang saya hormati bapak
Ibu Guru yang hadir pada acara ini.
Hadirin Hadirat yang berbahagia.
Serta teman-teman
seperjuangan yang saya banggakan...
Perkenankan nama saya ............... dari Sekolah ............... Pada
kesempatan kali ini saya akan menyampaikan pidato dengan tema Menyambut
Hari Pahlawan
Pertama, mari kita panjatkan puji dan syukur atas ke hadirat Allah
SWT., karena atas izin-Nya kita dapat berkumpul bersama untuk memperingati Hari
Pahlawan ini. Kedua, shalawat serta salam semoga tetap tercurah kepada
junjungan kita Nabi Muhammad saw., kepada keluarganya, sahabatnya, dan kita
selaku umatnya.
Teman-teman para peserta lomba sebangsa dan setanah air…
Indonesia adalah negara yang besar, dengan ribuan pulau dan ribuan
suku bangsa. Indonesia berdiri bukan karena sebuah kebetulan. Indonesia hadir
bukan karena sebuah pemberian. Namun, Indonesia ada karena nenek moyang kita
tidak sudi menjadi bangsa jajahan. Karena orang tua kita tidak mau anak cucunya
hidup di bawah kaki dan ketiak bangsa lain. Indonesia merdeka atas jasa
pengorbanan para pahlawan. Demi kemerdekaan, mereka rela menukarkannya dengan
tumpahan darah dan kehilangan nyawa.
Teman-teman para peserta lomba sebangsa dan setanah air…
Lahirnya perjuangan para pahlawan didasari 3 hal:
Pertama; kesadaran atas makna kemerdekaan. Kesadaran para pendiri bangsa Indonesia akan kemerdekaan
dituangkan dalam teks pembukaan Undang-Undang Dasar 1945 yang berbunyi “bahwa
kemerdekaan itu ialah hak segala bangsa dan oleh sebab itu, maka penjajahan di
atas dunia harus dihapuskan, karena tidak sesuai dengan peri kemanusiaan dan
peri keadilan”.
Kedua; nasionalisme.
Ratusan tahun bangsa Indonesia melakukan perlawanan terhadap panjajah. Ratusan
tahun pula, mereka selalu mengalami kegagalan. Alasannya satu; perjuangan
mereka dilakukan secara berkelompok-kelompok. Rasa kesukuan menjadi penghalang
besar untuk hadirnya sebuah persatuan bangsa. Menyadari kesalahan ini, para
pemuda dan pemudi Indonesia pada tahun 1982 melakukan sebuah tekad untuk
berjuang bersama atas nama bangsa Indonesia, atas dasar kecintaan terhadap
negara Indonesia. Peristiwa tersebut kita kenal dengan sumpah pemuda.
Ketiga; patriotisme.
Patriotisme adalah sikap berani berkorban. Patriotisme adalah bukti atas
nasionalisme. Para pahlawan kita membuktikan nasionlismenya dengan pengorbanan
pikiran, harta, tenaga, bahkan nyawa sekalipun. Salah satunya adalah
pertempuran besar antara bangsa Indonesia dengan penjajah belanda pada tanggal
10 November 1945, yang kini dijadikan hari besar nasional yaitu hari pahlawan.
Teman-teman para peserta lomba sebangsa dan setanah air…
Hanya Bangsa yang hebat, yang tidak pernah melupakan sejarah masa
lalunya. Oleh karena itu, saya mengajak teman-teman semua untuk merenungkan dan
mamaknai setiap tiba waktunya peringatan hari pahlawan. Tentunya, sesuai dengan
kapasitas kita sebagai pelajar. Nasionalisme dan patriotisme, kita wujudkan
dalam kesungguhan belajar, dengan melawan rasa letih, malas dan sesuatu yang
tidak bermanfaat.
Terakhir, pada saat ini, kitapun harus sadar bahwa ilmu
pengetahuanlah yang bisa menjaga kemerdekaan yang telah diraih 69 tahun yang
lalu. Dan kemerdekaan bangsa Indonesia dimasa depan bergantung dengan
pendidikan kita saat ini, anak-anak Indonesia.
Demikian pidato saya, mudah-mudahan bermanfaat bagi kita semua dan semoga
dapat dijadikan sebagai motivasi bagi bangsa Indonesia untuk bangkit dari
segala penjajahan.
Billahi taufiq walhidayah
Wassalamu’alaikum warahmatullahi wabarokatuh